Tampilkan postingan dengan label cara membuat sapo tahu. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label cara membuat sapo tahu. Tampilkan semua postingan

Resep Sapo Tahu - Cara Membuatnya

Resep Sapo Tahu - siapa yang tidak kenal dengan masakan lezat ini, ya sapo tahu. makanan berkuah dengan campuran tahu, bakso, udang, dan bahan lainnya membuat masakan sapo tahu ini menjadi lezat apalagi jika di suguhkan sewaktu hangat.

Resep Cara Membuat Sapo Tahu

 resep sapo tahu
Masakan Sapo Tahu ini memang jarang kita jumpai, namun di beberapa warung masakan ataupun restoran menyajikan menu enak ini. Rasa Sapo tahu ini tidak kalah lezatnya dengan  resep bubur sumsum dan resep mie ayam. Tidak Perlu di ragukan lagi nikmatnya makanan resep sapo tahu ini, saya sendiri terkadang menyajikan makanan ini karena bahan-bahan yang mudah dijumpai di pasar swalayan ataupun pasar tradisional. silahkan mencoba membuat sapo tahu ini dirumah dan berikut adalah resepnya :

Bahan Resep Sapo Tahu

1. Kecap Inggris 1 sendok makan
2. Minyak Wijen 2 sendok makan
3. Tahu 1 buah
4. Seledri, daun 1 batang
5. ToFu 1 butir
6. Bakso Sapi 2 biji
7. Bakso Ikan 2 biji
8. Wortel 1 buah
9. Udang 10 ekor
10. Daun Bawang 1 batang
11. Bawang Putih 2 siung
12. Brokoli 1 buah
13. Saus Tiram 1 sendok makan
14. Tepung Sagu 2 sendok makan
15. garam-Gula-penyedap secukupnya
16. Bawang Bombay 1/2 siung

Cara Membuat Sapo Tahu


 resep cara membuat sapo tahu
Langkah 1 untuk membuat sapo tahu, Wortel Brokoli dipotong-potong menjadi beberapa bagian. Tahu putih dipotong kemudian di goreng, tahu jepang di potong dan di goreng
baso ikan dan baso sapi di potong 6 bagian. Udang di buamg kulitnya, daun bawang dan daun seledri potong.

Langkah 2 dalam memasak sapo tahu, siapkan wajan panaskan dengan minyak wijen tumis bawang bombay dan bawang putih samapi harum.

Langkah 3, kemudian masukan udang baso, setelah aduk rata dan udang berubah warna masukan wortel. Brokoli kemudian masukan saus tiram, kecaop ingrris,aduk sampai sayuran setengah matang.

Langkah 4 resep tahu, masukan tahu daun bawang dan seledri dan tambah kan air putih. Aduk masukan garam, gula, penyedap.

Langkah 5 diam kan sampai sayur matang, setelah matang masukan sagu yang sudah di aduk dengan air. Aduk hingga rata dan mengental kemudian angkat.

Langkah 6 sapo Tahu siap di nikmati sewaktu hangat dan sajikan dengan cantik agar merangsang selera.

setelah anda membaca tentang resep masakan tahu ini, sobat bisa mencobanya sendiri dirumah. Semoga artikel postingan ini bisa membantu sobat, terima kasih telah membaca resep sapo tahu dan cara membuat sapo tahu.